BERITA UTAMADUNIAKriminalLINTAS SULTENGLIPUTAN KHUSUSNASIONALSOROTAN

Disinyalir Bom Meledak Di Asrama Brimob Sukoharjo

BIDIKSULTENG.COM,JAWA TENGAH –  Asrama Brimob Sukoharjo Jawa Tengah ada terjadi ledakan, berasal dari kiriman paket kotak warna cokelat. Atas insiden tersebut satu polisi yang terluka.

Ledakan tersebut terjadi pada Minggu 25 September 2022, sekitar pukul 18.30 WIB. Ledakan terjadi di perumahan Grogol Indah yang meruoakan asrama Brimob.

Dijalan Srikandi Sukoharjo Jawa Tengah, atau dirumah Bripka Dirgantara.

Diketahui korbannya bernama Bripka Dirgantara Pradipta yang merupakan anggota Intelkam Polresta Surakarta.

Baca Juga : Kapolres Katakan Mementum Di HUT Lalu Lintas Ke 76,Marilah Kita Refleksikan Diri Untuk Berbuat Lebih Baik

Sebagaimana yang disampaikan Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes M Iqbal Al-Qudussy yang disiarkan Kompas TV.

Dia menyebutkan sumber ledakan berasal dari kiriman paket kardus berwarna coklat.

Menurutnya, dalam kejadian ini, seorang polisi menjadi korban yaitu Bripka Dirgantara Pradipta yang merupakan anggota Intelkam Polresta Surakarta.

“Belum bisa dipastikan apakah ledakan ada kaitan dengan teroris atau tidak. Masih dalam penyelidikan,” kata Kombes M Iqbal.

Akibat ledakan di Asrama Brimob Sukoharjo ini, satu polisi mengalami luka bakar yaitu Bripka Dirgantara Pradipta. Lokasi ledakan juga sudah diamankan Tim Penjinak Bom dari Polda Jawa Tengah.

Baca Juga : Polres Sigi Salurkan Bansos Kepada 300 KK di Kec Biromaru

TKP sudah diamankan oleh Tim Jibom. Tim Jibom juga sudah mengamankan barangbukti paket kiriman bungkus coklat,” tegas Kabid Humas Polda Jateng.

Dari keterangan warga, suara ledakan bom terdengar hingga radius 2-3 km dari lokasi kejadian atau Asrama Brimob Sukoharjo Jawa Tengah, demikian.(**)

Tinggalkan Balasan

Related Articles

Close