BERITA UTAMALINTAS SULTENGLIPUTAN KHUSUSNASIONALPalu

Kejati Sulteng Sumbang Rumah BTN dan Fasilitas Pendidikan,di HUT HBA ke 62

BIDIKSULTENG.COM,PALU – Menjelang HUT Kejaksaan RI ke – 62 pada 22 Juli 2022 mendatang, Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah (Kejati Sulteng) tunaikan giat Bakti Sosial peduli Adhyaksa 2022.

Dalam kegiatan itu terbagi delapan tim, yakni rombongan Kajati Sulteng Jacob Hendrik Pattipeilohy SH MH, Wakajati, para Asisten dan Kajari Palu terjun langsung menyebar di sejumlah titik lokasi di Kota Palu, Kamis (14/7/2022)

Pantauan media ini, Jacob hendrik Pattipeilohy didampingi Asisten Pidana Umum (Aspidum) Fitrah SH MH, Kasipenkum, Reza Hidayat dan Ikbal Borman Koordinator Media Banua Adhyaksa (BMA) Kejati Sulteng menyambangi dua titik lokasi, kediaman pensiunan Adhyaksa (purna bakti), Apulu yetalani (80 tahun) di jalan Cemangi kelurahan Donggala Kodi Kota Palu dan Panti Asuhan Al-Amanah Birobuli.

Ditempat Apulu, Kajati Sulteng melunaskan persoalan hutang sisa kredit bank 6 bulan yang menjadi beban (Purna bakti) Kakek Apulu yang tinggal bersama istrinya (65 thn) dirumah kosannya.

Bahkan, Kajati Sulteng juga berjanji akan merelokasi kakek Apulu dan istri untuk mendapatkan hunian BTN sebagai kepedulian Kajati kepada Apulu Purna Adhyksa untuk hunian menikmati masa tuanya.

“Semoga HUT Kejaksaan ke – 62 ini, menjadi hari bahagia untuk bapak Apulu dan istri, saya berharap kalian dapat menikmati masa tua dengan indah, menerima gaji pensiun yang cukup dan hunian BTN yang layak di masa tua,” ucap Jacob Hendrik yang disambut doa syukur panjang Kakek Appulu didepan anak cucu dan rombongan Kejati Sulteng.

Apulu yetalani (80 thn) adalah purna bakti di Kejaksaan Kabupaten Tolitoli pada tahun 1998/1999. Ia berbakti selama 30 tahun, pernah bertugas di Kejati Sulteng, Sulsel, dan Kejari Tolitoli. Ia mempunya seorang anak dan satu cucu perempuan.

Dihari yang sama, giat baksos peduli Adhyksa Kajati Sulteng berlanjut ke Panti Asuhan (PA) Al- Amanah, dijln Abd Rahman Saleh kelurahan Birobuli Utara. Kedatangan Jacob Hendrik dan rombongan disambut Ustad Zakir yang diringi lantunan shalawat putra -putri PA Al’amanah.

Kajati Sulteng juga memberikan sejumlah bantuan sembako, beras, supermi dan peralatan sekolah. Selain itu, Kajati Sulteng juga membantu persoalan penyelesaian pembayaran cicilan tanah lahan mushala PA Al’amanah dan siap membantu memfasilitasi infstruktur pendidikannya kedepan.

“Saya sebagai Kajati Sulteng ingin juga berbagi bersama adik – adik panti asuhan,
Semoga kedepan, binaan Alamanah menjadi anak – anak yang cerdas dan menjadi mutiara bermanfaat untuk bangsa dan negara yang luar biasa kedepan,” ujar Kajati Sulteng.

Pertemuan yang berlangsung ramah dan bersahaja itu, ditutup dengan doa panjang rasa syukur ustad Zakir sebagai pengasuh PA Al’amanah dan foto bersama rombongan Kejati Sulteng.(id)

Tinggalkan Balasan

Related Articles

Close