BERITA UTAMALINTAS SULTENGLIPUTAN KHUSUSNASIONALPolitikSigi

PKB Sigi Gelar Sekolah Kader Perubahan untuk Penguatan Basis dan Regenerasi Politik

Bidiksulteng.com,SIGI — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Sigi menggelar kegiatan Pelatihan Kader Perubahan atau Sekolah Kader Perubahan (SKP) di Kafe Raisa, Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Sabtu, 23 Januari 2026.

Kegiatan ini merupakan pelaksanaan instruksi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB yang ditujukan kepada seluruh anggota legislatif partai di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota untuk memperkuat ideologi dan militansi kader di daerah.

Pelatihan dibuka secara resmi oleh Ketua PKB Kabupaten Sigi, Abdul Razak, S.H., M.H., mewakili pengurus wilayah.
Hadir dalam kegiatan tersebut anggota DPRD Sigi dari PKB, H. Azhar H. Nontji, S.E., M.M., yang menjadi inisiator kegiatan.

Dalam sambutannya, Azhar menjelaskan bahwa pelatihan ini semula dijadwalkan pada tahun 2025 namun baru terlaksana pada awal 2026 karena sejumlah kendala teknis.
Ia menegaskan kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat basis partai di tingkat akar rumput sekaligus menyiapkan kader muda yang ideologis dan loyal.

“Pelatihan ini bagian dari agenda nasional PKB. Tujuannya memperkuat silaturahmi, soliditas, serta mencetak kader milenial dan Gen Z yang siap berperan di masyarakat,” ujar Azhar.

Ia menambahkan, kegiatan tersebut juga menjadi wadah pembinaan kader agar memahami arah perjuangan partai dan peran strategisnya dalam proses politik di daerah.

Menurutnya, kader yang terlatih akan lebih siap menghadapi dinamika politik serta mampu menjaga nilai-nilai kebangsaan dan keislaman yang moderat.

“Kita berharap kegiatan ini dapat melahirkan kader militan yang mencintai PKB dan mampu berkontribusi membesarkan partai di masa depan,” kata Azhar.

Program Sekolah Kader Perubahan PKB di Kabupaten Sigi rencananya akan digelar secara berkelanjutan di berbagai tingkatan kepengurusan, mulai dari tingkat kabupaten hingga ranting.

Kegiatan serupa akan difokuskan pada penguatan kapasitas kader, komunikasi politik, serta strategi menjaga hubungan dengan konstituen di akar rumput.(Id)

Related Articles

Close