BERITA UTAMALINTAS SULTENG

Kemenkumham Sulteng Audiensi dengan Gubernur

BIDIKSULTENG.COM, PALU- Gubernur Sulawesi Tengah Drs. H. Longki Djanggola, M.Si, menerima audiensi Kakanwi Hukum dan HAM Sulawesi Tengah , Lilik Sujandi, Bc.IP, S.IP, M.Si. di ruang kerjanya, Senin (7/11/2020)

Pada Kesempatan itu Kakanwil Hukum dan HAM Sulawesi Tengah Lilik Sujandi, Bc.IP, S.IP. M.Si, menyampaikan ucapan terimakasih atas perkenan Gubernur menerima audiensi kami Kanwil Hukum dan HAM dan rombongan,

Dalam pertemuan tersebut Liliek Sujandi, menyampaikan rencana kegiatan hari HAM sedunia yang akan di hadiri Presiden RI Ir. Joko Widodo secara Virtual yang akan dilaksanakan pada hari senin 14 Desember 2020 mendatang.

Pada acara tersebut juga Gubernur diminta akan menyerahkan Piagam Kota sadar HAM kepada 6 Daerah Sadar HAM dan kepada 7 Satker Kemenkumham.

Gubernur Sulawesi Tengah Drs. H. Longki Djanggola, M.Si , pada kesempatan itu Didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan , Karo Hukum dan Karo Humas dan Protokol , menyampaikan apresiasi kepada Kemenkumham atas perhatiannya bersama pemerintah propinsi untuk terus mendorong Kabupaten dan Kota di Propinsi Sulawesi Tengah untuk patuh dan sadar HAM dengan diberikannya piagam penghargaan kota sadar HAM kepada 6 Daerah yang akan menerima Piagam tersebut.*

Tinggalkan Balasan

Related Articles

Close